oleh

Mantan Wartawan Terpilih Jadi Kades Sibolangit. 

-Sosbud-302 views

Sibolangit, Deli Serdang, VIRALREPORTER5.COM – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Sibolangit, Kec Sibolangit, Kab Deli Serdang, menampilkan warna berbeda dimana salah satu Kandidatnya merupakan sosok jurnalis.

Samiranta Ketaren sebelum mencalonkan diri sebagai Kepala Desa, ia merupakan Pimpred di media Online nusanews.tv. Untuk membawa perubahan di Desa Sibolangit, ia harus melepaskan profesi wartawan jika ingin menjadi calon Kepala Desa.

Dengan tekad yang kuat akhirnya ia maju mencalonkan diri walaupun harus melepaskan profesi wartawan untuk bertarung dalam Pilkades serentak.

Perjuangan Samiranta Ketaren tidak sia-sia, mantan Pimred ini berhasil meraih suara terbanyak dalam Pilkades serentak setelah dalam perhitungan suara, berhasil meraih suara terbanyak dari kandidat lainnya.

Sebelumnya, Ia juga pernah menjabat Kepala Desa selama 2 periode dari tahun 2003 – 2015 di lain wilayah yaitu di Desa Pertampilen, Kecamatan Pancur Batu, Kab Deli Serdang.

Saat di konfirmasi, Kamis (22/04/2022) Samiranta Ketaren menjelaskan bahwa Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Sibolangit yamg dilaksanakan hari Sabtu (05/02/22), semua berjalan lancar dan kondusif.

Samiranta Ketaren Kades terpilih Desa Sibolangit mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, karena telah mempercayakannya untuk memimpin Desa Sibolangit.

“Terimakasih kepada semua pihak yang sudah berjuang sebelum dan sesudah pemungutan suara. Ini bukan kemenangan saya pribadi tetapi kemenangan seluruh warga Desa Sibolangit tanpa terkecuali.” tuturnya.

Untuk itu, katanya, mari kita saling bergandeng tangan dan bersatu untuk bersama – sama membangun Desa Sibolangit yang lebih baik lagi kedepannya dengan mewujudkan Desa yang mandiri, adil dan berbudaya.

“Saat ini kepala desa bukan untuk bangun rabat atau drainase saja tetapi bagaimana mengembangkan potensi yang ada di desa ini, termasuk melalui Bumdes atau Pokdarwis yang akan memperkuat desa wisata dan itu lokomotif desa kita selain pertanian,” tutupnya.(@2022)