Viralreporter5.com, Tangerang Selatan – Babinsa Pondok Pucung, Koramil 07 PDA berkomitmen untuk mencegah penyebaran virus Covid 19. Hal tersebut di ungkapkan dua Babinsa Peltu Soegri saat melaksanakan Komsos dengan Warga binaan di wilayah Koramil 07/Pda Kodim 0506/Tgr, Selasa (21/06/2022).
Dalam Komitmenya tersebut mengimbau kepada warga masyarakat, agar selalu menggunakan masker, selalu membawa Hand sanitizer atau mencuci tangan dan menjaga jarak.
Dandim 0506/Tgr Letkol Inf Ali Imran melalui Danramil 07/Pda Kapten Kav Djatman menjelaskan, bahwa Babinsa yang melakukan Serter di wilayah binaan memberitahukan kepada keluarga dan warga tetangganya bahwa di daerah Kota Tangerang Selatan masih tetap melakukan protokol kesehatan.
“Hal itu, agar semua warga masyarakat dapat mematuhi program Pemerintah tentang Protokol Kesehatan dan dilaksanakan oleh warga, sehingga penyebaran Virus Corona dapat diputus dan dapat segera berakhir, dan masyarakat dapat beraktifitas kembali secara normal,” jelasnya.
Dengan adanya Komsos yang di lakukan Babinsa Koramil 07/PDA di wilayah, Warga masyarakat binaan dapat meningkatkan kesadaran dalam menjalankan Prokes. (@2022)